Sempur

Deskripsi: Pohon Sempur berukuran pendek dengan tinggi 17 m, cabangnya pendek dengan diameter 60 cm.  Pohon ini tumbuh di hutan primer dan sekunder pada ketinggian rendah dan sedang, dengan maksimum 2000 m.  Penyebaran pohon ini melalui Phillipina. (Lemmens et al., 1995).

 

Manfaat: Kayu pohon Sempur dipakai untuk membangun rumah, contohnya untuk konstruksi ringan, bingkai, lantai, furnitur, dan pembuatan kabinet.  Buah-buahan dapat dimakan segar atau dibuat saus atau jelly, juga dapat dipakai untuk obat batuk dan pembersih rambut.  Kulit kayunya menghasilkan pewarna celupan yang berwarna merah (Lemmens et al., 1995);